Motto

Ketahuilah Semua yang Engkau Katakan dan Jangan Katakan Semua yang Engkau Ketahui . Pengetahuan Manusia tidaklah tak terbatas mari kita manfaatkan untuk saling berbagi. Membagi ilmu akan semakin memperkaya Pengetahuan Kita

Konsep Konsep Yang perlu diluruskan

1osmosis adalah perpidahan molekul dari konsentrasi rendah ke konsentrasi tinggi melalui membran semi permeable.Osmosis adalah perpindahan molekul dari konsentrasi tinggi ke konsentrasi rendah melalui membrane.
2Fotosintesis adalah proses pembuatan makanan yang terjadi di daun yang berklorofil dengan bantuan sinar matahari.Fotosintesis adalah proses penyusunan zat organik dari zat anorganik yang dilakukan oleh klorofil dengan bantuan energi cahaya.
3Karbohidrat adalah zat tepung (pati).Contoh karbohidrat adalah gula, tepung, dan selulosa.
4Jambu monyet termasuk tumbuhan biji terbuka karena bijinya di luar daging buah.Jambu monyet termasuk tumbuhan biji tertutup karena bijinya terbungkus oleh daging buah. Yang Nampak seperti daging buah sebenarnya adalah tangkai bunga yang membesar.
5Biji melinjo berkeping satu, oleh karena itu termasuk kelas monokotil.Biji melinjo tidak termasuk kelas monokotil, melainkan termasuk tumbuhan biji terbuka (Gymnospermae). Termasuk dikotil dan monokotil khusus untuk tumbuhan berbiji tertutup (Angiospermae)

6
Teki dan ilalang termasuk suku rumput-rumputan (Poaceae).Teki termasuk famili Cyperaceae (suku teki-tekian), sedangkan ilalang termasuk famili Poaceae (suku rumput-rumputan).
7Bintil akar pada tanaman kacang-kacangan dibentuk oleh bakteri.Bakteri menghasilkan zat yang merangsang akar tanaman kacang-kacangan membentuk bintil akar (nodul).
8Kuda nil termasuk hewan berdarah dingin karena hidupnya di tempat yang lembab dan di perairan.Kuda nil termasuk hewan berdarah panas, karena termasuk hewan mamalia.
9Paus, lumba-lumba, dan ikan hiu termasuk kelas pisces.Paus dan lumba-lumba termasuk kelas mamalia, sedangkan ikan hiu termasuk kelas pisces.
10Nyamuk Anopheles dapat menyebabkan penyakit malaria.Nyamuk Anopheles betina adalah pembawa (vektor) penyakit malaria, sedangkan penyebab penyakit malaria adalah Plasmodium sp.
11Nyamuk Aedes aegypti dapat menyebabkan penyakit demam berdarah.Nyamuk Aedes aegypti adalah perantara penyakit demam berdarah, sedangkan penyebab penyakit ini adalah virus.
12Cacing tambang hidup parasit dengan mengisap sari makanan.Cacing tambang hidup parasit di dalam usus kita dengan mengisap darah dinding usus.
13Bunglon dapat mengubah warna kulitnya sesuai dengan lingkungannya.Bunglon dapat mengubah warna kulitnya karena pengaruh emosinya, misalnya terkejut atau akan kawin.
14Fotosintesis hanya berlangsung di siang hari.Proses fotosintesis dapat terjadi asalkan ada energy cahaya.
15Pernapasan tumbuhan hanya berlangsung malam hari.Pernapasan tumbuhan berlangsung di siang maupun malam hari.
16Benalu dan anggrek hidup parasit.Benalu hidup parasit, anggrek hidup epifit.
17Tanah yang subur adalah yang banyak mengandung humus.Tanah yang subur adalah tanah yang mengandung berbagai macm mineral yang di perlukan tanaman, berongga, dan cukup air.
18Mamalia memiliki bulu mata.Mamalia memiliki rambut mata (mamalia tidak memiliki bulu tetapi rambut. Bulu hanya dimiliki oleh aves).
19Keanekaragaman hayati terbagi menjadi keanekaragaman genetic, keanekaragaman spesies, dan keanekaragaman ekosistem.Keanekaragaman hayati terbagi menjadi keanekaragaman genetic, keanekaragaman spesies, dan keanekaragaman komunitas

Ekosistem bukan keanekaragaman karena memiliki dua komponen yaitu biotic dan abiotik,keanekaragaman hanya ada pada biotik saja.
20Proses pembakaran zat makanan berlangsung di dalam darah.Pembakaran zat makananberlangsung di dalam sel-sel tubuh.
21Buah kacang tanah berasal dari akarnya.Buah kacang tanah berasal dari bakal buah hasil penyerbukan yang masuk ke dalam tanah.
22Indra penglihat pada kelelawar sangat tajam, sehingga dapat terbang di malam yang gelap.Jika tidak ada cahaya, kelelawar menggunakan indra pendengarannya untuk memandu terbangnya.
23Kencing manis terjadi akibat banyak mengonsumsi makanan mengandung zat gula.Kencing manis terjadi akibat banyak mengonsumsi zat gula dan factor keturunan.
24Anemia terjadi akibat jumlah darah dalam tubuh berkurang.Anemia terjadi akibat kadar hemoglobin menurun.
25Mandi terlalu malam dapat menyebabkan rematik.Mandi malam tidak menyebabkan rematik, tapi dapat menambah sakit pada penderita rematik. Rematik terjari akibat penimbunan asam urat akibat perombakan protein. Makanan yang banyak menimbulkan asam urat adalah jeroan, emping melinjo, kacang dan kecambah.
26Rangka dapat mengakibatkan tubuh bergerak kemana-mana.Rangka dapat bergerak akibat kontraksi otot.rangka adalah alat gerak pasif, otot alat gerak aktif.
27Siang hari mata kucing mengecil, malam hari matanya membesar.Mata kucing tetap.siang pupilnya mengecil, malam pupilnya membesar.
28Anak bergolongan darah B dari orang tua yang bergolongan darah O dan AB, sehingga diduga anak itu hasil adopsi, karena tidak sama golongan darahnya dengan orang tuanya.Golongan darah O dan AB bila disilangkan menghasilkan keturunan A dan B.
29Monohybrid adalah persilangan dengan satu sifat beda.Monohybrid adalah persilangan yang menghasilkan keturunan dengan sifat beda.
30Wanita yang berenang di kolam renang yang ada spermanya dapat hamil bila sperma tersebut masuk ke saluran reproduksinya.Sperma yang keluar dan berada di udara terbuka akan mati dalam beberapa menit/jam. Sehingga tidak mungkin wanita itu hamil.
31Perkembangbiakan secara vegetative Pada tumbuhan dapat terjadi dengan merunduk, stek, okulasi, dan lain-lain.Okulasi bukan merupakan perkembangbiakan tanaman karena tidak menghasilkan individu baru.
32Factor keturunan ditentukan oleh darah.Factor keturunan ditentukan oleh gen.
33Mamalia adalah hewan menyusui.Mamalia adalah hewan menyusu. Karena tidak semua mamalia menyusui, hanya mamalia betina yang menyusui.
34Hewan omnifora adalah hewan pemakan segala.Hewan omnivore adalah hewan pemakan hewan dan tumbuhan. Tidak segalanya dimakan seperti meja, kursi,dll.
35Organisme penghasil sel telur adalah aves, misalnya ayam menghasilkan telur ayam.Semua organisme betina yang berkembang biak secara kawin menghasilkan sel telur.
36Sifat seseorang banyak diperoleh dari ayahnya.Sifat seseorang diperoleh sama banyak baik dari ayah maupun ibunya.
37Kepandaian seseorang ditentukan oleh factor keturunan.Kepandaian seseorang ditentukan oleh factor keturunan, gizi, pendidikan, dan lingkungan.
38Cara hewan berkembang biak dengan bertelur, melahirkan, atau bertelur dan melahirkan.Cara hewan mengeluarkan anaknya dengan bertelur, melahirkan, atau bertelur dan melahirkan.
39Tanaman singkong tidak pernah berbuah, karena itu perbanyakan dilakukan dengan stek.Tanaman singkong berbunga, berbuah, dan berbiji. Perbanyakan dengan stek lebih mudah daripada dengan biji.
40Komponen biotic pada ekosistem adalah produsen, konsumen, dan decomposer.Komponen biotic pada ekosistem adalah produser, konsumer, dan decomposer.
42Contoh rantai makanan adalah:

Padi—tikus—ular—elang.
Rantai makanan adalah proses makan dan dimakan antara spesies satu dengan spesies lainnya. Contoh rantai makanan adalah:

Padi—tikus sawah—ular piton—elang jawa.

Tidak ada komentar: